Beranda > Website > Ini Alasan Kenapa UMKM Perlu Memiliki Website Portofolio

Ini Alasan Kenapa UMKM Perlu Memiliki Website Portofolio

Pentingnya Website Portofolio – Website Portofolio adalah salah satu kompenen yang harus dimiliki oleh suatu perusahaan ataupun UMKM. Berbeda dengan membuat website toko online, pembuatan website portofolio lebih gampang dan juga lebih simpel, tidak memerlukan banyak aplikasi ataupun pemrograman.

Mungkin sebagian akan bertanya, kan sudah punya media sosial, apakah masih perlu membuat website portofolio? Jawabannya IYA, kamu masih perlu membuat website portofolio untuk bisnis kamu, salahsatu alasan simpelnya website portofolio akan memperkuat branding bisnis kamu serta sebagai professional identity bisnis kamu.

Pentingnya Website Portofolio Untuk UMKM

Berbeda dengan media sosial, website portofolio memungkinkan kamu untuk menampilkan apa saja yang kamu perlukan tanpa ada batasan baik dalam segi fitur atau pun kebijakan. Dengan website portofolio, kamu bisa berkarya sebebas-bebasnya. Karena kamu sendiri yang memegang kebijakan.

Selain bebas, website portofolio juga dapat meningkatkan kualitas branding bisnis kamu. Tidak seperti media sosial yang bersifat gratis, kamu harus mengeluarkan sejumlah uang untuk dapat membangun sebuah website, sehingga hasilnya juga lebih professional.

Kompenen penting pada sebuah website portofolio yang wajib kamu cantumkan diantaranya adalah, profil UMKM, produk atau jasa yang ditawarkan, informasi alamat dan kontak yang dapat dihubungi, gambar produk/jasa, testimoni dan halaman-halaman pendukung lainnya yang akan saya bahas secara mendalam di artikel selanjutnya.

Mungkin kamu ragu untuk membuat website portofolio karena sama sekali tidak familiar dan menganggap membuat website itu sulit serta biaya pembuatan website sangat mahal.

Ada banyak platform membuat website yang bisa digunakan siapa saja, bahkan bagi kamu yang tidak paham coding sama sekali. Beberapa di antaranya adalah WordPress, Blogspot, Wix, Medium, dan masih banyak lagi.

Baca Juga:  Perbedaan Hosting dan Domain, Serta Hubungan Keduanya

Platform-platform tersebut akan membantu kamu membuat website dengan mudah dan kebanyakan gratis. Kamu hanya perlu menyewa hosting dan membeli domain untuk website portofoliomu.

Yang Perlu Disiapkan Untuk Website Portofolio

Domain dan Hosting

Hosting

Hosting adalah tempat penyimpanan data website. Semua data website seperti file, teks, gambar, video, audio, dan data lainnya akan disimpan dalam komputer hosting.

Domain

Sedangkan domain adalah nama yang digunakan untuk mengakses website. Misalnya, nama domain facebook adalah facebook.com. Kamu bisa pilih ekstensi domain apa saja yang sesuai dengan kebutuhan. Contoh ekstensi nama domain yang popular diantaranya .com .net .id .org .co.id dan maih banyak lagi.


Nah, setelah paham apa manfaat dari website portofolio serta tahu modal awal yang perlu disiapkan, kamu perlu menyewa hosting dan membeli domain. Salah satu perusahaan penyedia hosting domain terpercaya di Indonesia adalah Niagahoster.

Sekian penjelasan manfaat serta pentingnya website portofolio bagi UMKM. Semoga setelah membaca artikel ini kamu jadi lebih yakin untuk membuat website portofolio untuk UMKM kamu.

Riswan

Seorang professional pada dunia digital, memiliki keahlian pada pengembangan teknologi. Aktif memagikan konten edukatif dan informatif pada bidang blockchain, website dan digital marketing.

Tinggalkan komentar